Sabu 4 Kg dalam AC Ditemukan di X-Ray Pelabuhan Tanjung Priok
Sabu 4 Kg dalam AC Ditemukan di X-Ray Pelabuhan Tanjung Priok
KARTUREMI - Polisi menemukan 4 kilogram sabu di Pelabuhan Pelni yang terdeteksi lewat mesin X-Ray. Polisi masih menyelidiki siapa pemilik sabu tersebut.
"Kita amankan 4 kg sabu dari Pelabuhan Pelni. Tapi kami masih penyelidikan siapa yang memiliki. Karena kita dapatkan ini dari X-Ray," kata Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok AKBP Roberthus Yohanes De Deo di kantornya, Jalan Pelabuhan Nusantara II, Tanjung Priok, Jakut, Kamis (18/5/2017).
Sabu yang diketahui berasal dari Pelabuhan Kijang, Kepulauan Riau itu ditemukan Rabu (17/5) kemarin. Sabu tersimpan di dalam mesin pendingin
Robert mengatakan, tidak terdeteksinya pemilik sabu tersebut karena pada saat hendak memasuki pelabuhan, barang tidak langsung dibawa pemilik.
"Pemiliknya tidak terdeteksi. Karena kalau pemeriksaan X-Ray itu kan antrean. Jadi barangnya ditaruh dulu, orangnya masuk ke dalam security. Jadi antara barang dan orang tidak match," katanya.
"Jadi orang masuk, baru barangnya belakangan. Begitu ini ketemu di mesin X-Ray otomatis tidak ada yang mengakui," tambah Robert.
Dalam kesempatan ini, Polres Pelabuhan Tanjung Priok juga merilis kasus yang diungkap lewat Operasi Cipta Kondisi. Kegiatan ini digelar untuk mewujudkan situasi aman menjelang bulan Ramadan. Ada 54 orang diduga preman dan puluhan botol diamankan.
"Dalam operasi Cipta Kondisi ini sasaran kami merupakan tempat rawan yang umum terjadi premanisme, pungli, dan curanmor. Kemudian pengamanan serta pengawasan aktifitas arus orang dengan barang juga ditingkatkan. Pada operasi ini setidaknya menyamankan warga di area hukum Polres Pelabuhan Tanjung Priok," ucapnya.
Sumber : Detik.com
0 komentar: